Breaking News

Pengelompokan unsur cara seaborg (tabel periodik modern)

Pada tahun 1940, Glenn Seaborg berhasil menemukan unsur transuranium, yaitu unsur dengan nomor atom dari 94-102. Akan tetapi, timbul masalah mengenai enempatan unsur-unsur transuranium dalam tabel preiodik. Masalahnya itu akhirnya terpecahkan dengan cara membuat bari baru sehingga tabel periodik modern berubah. Tabel periodik modern yang disusun Seaborg terdiri atas 7 periode dan 18 kolom. Perhatikan gambar di bawah :

Pengelompokan unsur cara seaborg (tabel periodik modern)
Berdasarkan tabel periodik modern, unsur-unsur dikelompokkan ke dalam golongan utama (golongan IA sampai VIIIA) dan golongan transisi (golongan IB sampai VIIIB). Di dalam kelompok utama, setiap golongan mempunyai nama yang khas sesuai dengan sifat dan anggotanya, yaitu sebagai berikut.

Golongan IA : golongan alkali
Golongan IIA : golongan alkali tanah
Golongan IIIA : golongan boron
Golongan IVA : golongan karbon
Golongan VA : golongan nitrogen
Golongan VIA : golongan oksigen
Golongan VIIA : golongan halogen
Golongan VIIIA : golongan gas mulia

Unsur-unsur transisi berada di antara golongan IIA - IIIA. Unsur-unsur didalam golongan VIIIB terdapat dalam 3jalur karena semuanya mempunyai sifat-sifat identik.

Ada 2 bari unsur yang diletakan tepat di bawah bagian utama label. Unsur-unsur tersebut terletak mengikuti bari lantanum dan aktinum, maka baris pertama (58-71) disebut lantanida dan bari kedua (90-103) disebut aktinida. Kelompok unsur tersebut sebetulnya merupakan bagian dari bagan yang ada dalam tabel. Unsur transisi biasanya diletakan di bawah bagan yang telah disiapkan agar tabel dapat dicetak lebih menarik.

Baca juga : Struktur dan fungsi jaringa tumbuhan dewasa atau Kebudayaan mesir kuno

Related Post:

Posted by: Tri Denda
Tri Denda - Berbagi Itu Asyik Updated at: 12:17 am

No comments:

Post a Comment

Berkomentar sesuai judul artikel dan tidak disingkat.
Kritik dan saran juga boleh asal sifatnya membangun!!

 
Desain Oleh Tri Denda